Sambut Hari Bhayangkara ke-77, Polresta Bandara Soetta Gelar Bakti Sosial

    Sambut Hari Bhayangkara ke-77, Polresta Bandara Soetta Gelar Bakti Sosial

    TANGERANG  - Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) membagi-bagikan puluhan paket sembako untuk para pengemudi di pengendapan taksi, Rabu (21/6).

    Wakasatlantas Polresta Bandara Soetta AKP Tugiyo mengatakan, kegiatan bakti sosial itu dalam rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77 yang jatuh pada 1 Juli 2023 nanti.

    Tugiyo menjelaskan, Hari Bhayangkara ke-77 pada tahun 2023 ini mengusung tema "Polri Presisi untuk Negeri; Pemilu Damai Menuju Indonesia Maju"

    "Puluhan paket sembako untuk para supir taksi tersebut gratis dan kegiatan berlangsung aman dan kondusif, " kata Tugiyo usai kegiatan.

    "Semoga sedikit perhatian dari Polri ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya serta diharapkan dapat mengurangi beban para pengemudi taksi, " tandasnya.

    Sementara, salah satu supir bernama Sutarno yang mendapatkan paket sembako pada kegiatan tersebut menyampaikan apresiasi. Menurut dia, hal itu sangat bermanfaat.

    "Terima kasih, semoga Polri semakin jaya dan semakin dicintai masyarakat, " tutup Sutarno seraya menunjukkan paket sembako yang ia dapatkan pada kegiatan itu diiringi senyuman sumringah.

    tangerang banten
    Johanda Sulaiman Sianturi

    Johanda Sulaiman Sianturi

    Artikel Sebelumnya

    Disnaker Kabupaten Tangerang Beri Klarifikasi...

    Artikel Berikutnya

    Alasan KY Harus Periksa Ketua PN Denpasar,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU

    Ikuti Kami